Senin, 08 Mei 2017

Soal dan Jawaban Dinamika Penduduk dan Pencemaran Lingkungan


1.         Tiga faktor yang memengaruhi dinamika penduduk yaitu kelahiran (natalitas), kematian (mortalitas), dan perpindahan (migrasi).
2.        Faktor yang dapat meningkatkan kematian, yaitu penyakit, kesehatan, kecelakaan.
3.        Jika angka kematian di suatu desa menurun, hal tersebut menunjukkan bahwa penduduk desa tersebut mengalami kenaikan tingkat kesehatan.
4.        Perpindahan/migrasi adalah pindahnya peduduk dari satu daerah ke daerah lain.
5.        Migrasi terbagi menjadi migrasi internal dan migrasi eksternal.
6.        Migrasi INTERNAL adalah perpindahan penduduk di dalam wilayah suatu negara.
a.  Transmigrasi         : perpindahan penduduk dari daerah padat ke daerah jarang penduduk.
b. Urbanisasi  : perpindahan penduduk dari desa ke kota.
7.        Migrasi EKSTERNAL adalah perpindahan penduduk antarnegara.
a. Imigrasi     : perpindahan penduduk dari luar  negeri ke dalam negeri.
b. Emigrasi     : perpindahan penduduk dari dalam negeri ke luar  negeri.
8.        Penyebab semakin padatnya penduduk di kota-kota besar adalah urbanisasi.
9.        Tiga akibat dari kepadatan populasi manusia adalah (1) kerusakan lingkungan meningkat, (2) kebutuhan udara bersih, air minum, dan rumah meningkat, (3) eksploitasi hewan dan tumbuhan meningkat.
10.      Makin padat penduduk di suatu daerah, semakin banyak masalah yang timbul, hal ini disebabkan kualitas hidup memburuk karena angka pengangguran meningkat, lingkungan rusak, udara dan air bersih langka.
11.       Pemukiman padat dan kumuh disebabkan ketersediaan lahan tidak seimbang dengan jumlah pertambahan penduduk.
12.      Jelaskan apa yang menyebabkan terjadinya ledakan populasi manusia! (1) Angka kematian lebih besar daripada kelahiran. (2) Penduduk datang lebih banyak daripada penduduk keluar.
13.      Usaha pemerintah dalam mengatasi masalah kepadatan/ledakan penduduk yaitu (1) program transmigrasi, (2) program KB (Keluarga Berencana), (3) menunda usia perkawinan, (4) meningkatkan mutu pendidikan.
14.      Jelaskan bahwa program keluarga berencana dapat menjadi sarana untuk mencapai keluarga sejahtera! Karena dengan KB penambahan anak dapat direncanakan sesuai kemampuan orang tua.
15.      Salah satu dampak kepadatan penduduk adalah bertambahnya tingkat pengangguran. Usaha yang paling tepat untuk mengatasinya adalah menciptakan lapangan pekerjaan sendiri.
16.      Tiga peran pohon di hutan yaitu (1) menjaga kestabilan tanah, (2) melindungi tanah dari air, (3) mencengkeram tanah.
17.      Gurun dapat terbentuk akibat dari tindakan manusia, yaitu penebangan liar.
18.      Penebangan hutan akan menyebabkan banjir, erosi tanah, tanah longsor, terjadinya gurun, pencemaran udara.
19.      Rusaknya tanah sehingga menjadi seperti gurun disebut desertifikasi.
20.     Tiga akibat dari desertifikasi yaitu (1) habitat hilang, (2) organisme punah, (3) iklim berubah.
21.      Polusi/pencemaran adalah masuknya makhluk hidup, zat, energi, atau komponen lain ke lingkungan sehingga kualitas lingkungan turun.
22.     Zat/bahan yang menyebabkan pencemaran disebut polutan.
23.     Polusi dikelompokkan menjadi (1) polusi udara, (2) polusi air, (3) polusi tanah.
24.     Polusi udara disebabkan oleh pembakaran, kebakaran, letusun gunung.
25.     Gas yang dapat menyebabkan hujan asam adalah sulfur oksida dan nitrogen oksida.
26.     Jelaskan dengan singkat bagaimana terjadinya hujan asam, dan akibat yang ditimbulkan! Gas (NOx dan SOx) dari pabrik bereaksi dengan titik-titik air di awan dan jatuh sebagai hujan asam. Akibatnya tanaman rusak, kesuburan tanah menurun, struktur manusia rusak.
27.     Bahan yang menyebabkan rusaknya lapisan ozon di atmosfer, yaitu CFC.
28.     Jelaskan mengapa saat ini alat-alat elektronik seperti lemari es sudah tidak menggunakan gas CFC dalam pengoperasiannya! Karena gas CFC dapat merusak ozon.
29.     Cairnya gunung es di kutub menyebabkan naiknya permukaan air laut. Hal tersebut disebabkan oleh pemanasan global.
30.     Gas karbon dioksida (CO2) dapat menyebabkan pemanasan global.
31.      Mengapa karbon dioksida dapat menimbulkan pemanasan global? Karena karbon dioksida membentuk lapisan penutup bumi yang mencegah radiasi panas dari bumi keluar.
32.     Menghirup karbon monoksida dapat membuat orang mengalami kekurangan oksigen.
33.     Polutan di perairan dapat berupa sampah, limbah, dan tumpahan minyak mentah.
34.     Kegiatan yang dapat menyebabkan pencemaran pada air adalah membuang limbah beracun ke sungai.
35.     Eutrofikasi adalah kondisi air yang tercemar dengan nutrisi, terutama fosfor dan nitrogen.
36.     Tanda air sungai atau danau yang telah tercemar (eutrofikasi) adalah ledakan populasi alga.
37.     Tiga penyebab polusi tanah yaitu (1) pembuangan sampah dan limbah ke tanah, (2) perusakan hutan, (3) penggunaan pupuk dan pestisida berlebihan.
38.     Upaya apa saja yang dapat dilakukan untuk menanggulangi kerusakan dan pencemaran lingkungan? (1) Reduce, reuse, recycle, (2) kurangi gas rumah kaca, (3) batasi penggunaan gas CFC, (4) mengolah sampah/limbah, (5) pupuk dan pestisida digunakan tepat, (6) penghijauan, (7) konversi lahan untuk pemukiman dan pertanian, (8) pengelolaan eksploitasi hewan dan tumbuhan.
39.     Apa perbedaan reduce, reuse, dan recycle?
·         Reduce adalah mengurangi penggunaan barang yang bisa menjadi limbah.
·         Reuse adalah menggunakan kembali barang bekas yang masih dapat digunakan.
·         Recycle adalah mendaur ulang barang bekas menjadi barang sama atau barang baru.
40.     Jelaskan mengapa daur ulang dapat mengurangi pencemaran lingkungan! Karena daur ulang mengurangi sampah.
41.      Jelaskan manfaat memilah sampah organik dan anorganik! Memudahkan pengolahan sampah. Sampah organik dibuat pupuk kompos. Sampah anorganik didaur ulang.
42.     Sebutkan contoh bahan yang ramah lingkungan! Kantong belanja dari kain, tas kain, kemasan makanan dari kertas.
43.     Untuk mencegah konversi hutan menjadi pemukiman secara terus-menerus adalah dengan cara membuat pemukiman bertingkat.
44.     Eksploitasi hewan dapat dihindari dengan (1) menangkarkan hewan untuk keperluan komersil, (2) memperketat izin perburuan, (3) sanksi berat pagi peburu liar dan pemilik hewan langka.
45.     Untuk sementara, CFC dapat digantikan dengan HCFC (hidro klorofluoro karbon) yang lebih sedikit merusak ozon.
46.     Tiga usaha mengurangi pencemaran lingkungan yaitu (1) tidak membuang sampah sembarangan, (2) kurangi pemakaian bahan bakar fosil, (3) gunakan bahan ramah lingkungan.
47.     Tiga cara mengurangi polusi udara yaitu (1) gunakan bahan bakar non-fosil/ ramah lingkungan, (2) gunakan penyaring cerobong asap, (3) reboisasi.
48.     Jelaskan mengapa kelestarian hutan harus kita jaga! Agar tidak terjadi banjir, erosi, tanah longsor, polusi udara, dan terjadinya gurun.
49.     Sebutkan tiga manfaat yang didapatkan dengan menanam tanaman hijau di perkotaan! (1) pencemaran udara berkurang, (2) udara menjadi sejuk, (3) lingkungan menjadi indah.

Dinamika Penduduk dan Pencemaran Lingkungan @ http://jawabansoalku.blogspot.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar